Pembinaan Administrasi Bagi Pengurus Tim Penggerak PKK Desa Masawah


Kepala Desa Masawah dalam sambutannya menjelaskan Kader Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) agar memahami tugas dan fungsi yang tertuang dalam Tupoksi PKK, karena pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah Desa yang berjalan selama ini sangat butuh keikutsertaan peran perempuan.

Keaktifan para kader PKK akan sangat menentukan keberhasilan gerakan PKK, untuk itu peran PKK sangat baik dalam rangka peningkatan kualitas hidup wanita di dalam keluarga dan masyarakat.

Untuk terbangunnya peran kader PKK tersebut Pemerintah Desa Masawah mengadakan Pembinaan Administrasi PKK, disamping itu para kader PKK menerima satu buah laptop guna kelancaran program yang dilaksanakan oleh kader PKK.

Ketua PKK mengatakan, kedepannya, dirinya akan membangun pola kebersamaan yang didasari oleh rasa cinta, serta menguatkan koordinasi sehingga nantinya gerakan PKK akan lebih hidup dengan pola yang akan dibentuk.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar