Release Aplikasi Sistem Keuangan Desa (SISKEUDES) V1.2 R1.0.6

Aplikasi Sistem Keuangan Desa (SISKEUDES) merupakan aplikasi yang dikembangkan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dalam rangka meningkatkan kualitas tata kelola keuangan desa. Fitur-fitur yang ada dalam Aplikasi Pengelolaan Keuangan Desa dibuat sederhana dan user friendly sehingga memudahkan pengguna dalam mengoperasikan aplikasi SISKEUDES.

Siskeudes V1.2 R1.0.6
  1. Dirilis tanggal 22 Desember 2017, Di Update 31-01-2018 point 12 s.d 15
  2. Penambahan table Ref_Output kegiatan untuk output Dana Desa di PMK-50
  3. Penambahan table Ta_KegiatanOutput untuk merekam output kegiatan yg dibiayai dari Dana Desa
  4. Penambahan input parameter Ref_output dana desa, input data target dan realisasi output kegiatan dana desa
  5. Penambahan report penyaluran dan penggunaan dana desa sesuai PMK-50
  6. Penyempurnaan report SPJ Panjar rekap lalu dan ini
  7. Penghapusan SPJ Panjar otomatis menghapus Pengembalian Sisa Panjar
  8. Posting ditolak bila ada perubahan APBDes menjadi lebih kecil dari realisasi belanja
  9. Penambahan fitur Pajak Daerah dengan kode 7.1.1.xx=pajak pusat, 7.1.2.xx=pajak daerah
  10. Rincian RABAwal tidak bisa dihapus bila sudah masuk PAK
  11. Nama ibukota desa untuk footer pada saat cetak laporan penganggaran, penatausahaan dan pelaporan.
  12. Filter Cetak Laporan Kompilasi per Kecamatan
  13. Fitur pencarian ada saat mengisi referensi output
  14. Fitur pencarian pada saat mengisi output DD di penganggaran
  15. Format laporan PMK-225 untuk penyerapan Dana Desa Tahun 2018
  16. RptRekapDesa di Laporan Kompilasi bisa menggunakan SP untuk SQLServer2000, 2005, 2008 dan 2012
Petunjuk  Rilis update R1.0.6 format PMK-225 Tahun 2017 :
  1. Cetak laporan PMK-225 pada saat pertama kali dibuka akan mengalami error
  2. Sebelum mencetak laporan agar dibuka dahulu menu Data Entri - Penatausahaan - Output Dana Desa, Membuka menu ini maka secara otomatis aplikasi akan menambahkan field jumlah_tenaga, durasi dan nilai_upah
  3. Setelah menu isian realisasi output dana desa dibuka barulah cetak laporan berjalan normal,
    Bila database yang dibuka TA-2017 aplikasi mengambil format PMK-50, bila TA-2018 format yang diambil PMK-225.
  4. Fitur cetak laporan kompilasi bisa lebih cepat dengan menggunakan SP_RptRekapDesa khusus untuk SQL Server, dipasang lewat interface Query Analyzer.

1 komentar: