Menyambut Ramadhan dengan Tradisi Munggahan di Pantai Madasari

Tidak terasa tinggal beberapa hari lagi kita akan memasuki bulan suci Ramadhan 1439 H. Sebuah tradisi yang sering dilaksanakan oleh masyarakat menjelang tibanya bulan suci Ramadhan yaitu “Munggahan”. Munggahan identik dengan acara makan-makan bersama keluarga, sahabat/teman, tetangga, dan lainnya.

Sudah seperti biasanya Pantai Madasari Desa Masawah Kecamatan Cimerak menjadi salah satu alternatif objek wisata di Kabupaten Pangandaran yang menjadi sasaran masyarakat untuk merayakan acara munggahan. Para pengunjung yang datang ke tempat wisata ini berasal dari berbagai daerah dan meggelar makan bersama dibawah pepohonan sambil menikmati indahnya Panorama Pantai Madasari.

Diantaranya adalah keluarga besar angkatan tahun 1990/1991 SDN 1 Masawah menggelar acara munggahan di pantai Madasari, yang diprakarsai oleh Bpk. Abdul Muhyi Hermawan. "Semoga melalui ajang munggahan ini menjadi tali pengikat persaudaraan dan bernostalgia lagi saat menyenangkan waktu sekolah dulu," ujar Bpk. Abdul Muhyi Hermawan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar